Kepada yth,
Ibu Iriana Joko Widodo
Dengan hormat,
Kami atas nama seluruh rakyat
Indonesia merasa bersyukur memiliki calon ibu negara seperti ibu. Seorang istri
calon presiden yang sederhana dan senantiasa setia mendampingi bapak Joko
Widodo selama ini. Ibu telah menjadi ibu yang baik bagi rakyat di Solo serta
DKI Jakarta dan kami berdoa agar ibu bisa menjadi ibu negara RI. Ibu bagi kami
seluruh rakyat Indonesia.
Ibu Iriana yang baik, nama ibu
sudah menunjukkan isyarat terhadap keinginan kami. Iriana bagi kami bermakna Irian-Aceh.
Jadi kami yakin ibu akan menjadi ibu bagi kami, ibu rakyat Irian hingga Aceh.
Dan itu merupakan suatu hal yang membanggakan.
Ibu Iriana yang tercinta, kami
rindu memiliki ibu negara yang sederhana, baik hati dan memperhatikan kami.
Kami yakin bahwa nanti manakala bapak Jokowi menjadi Presiden RI ibu pasti akan
tetap menjadi ibu yang sederhana dan setia mendampingi beliau. Kami berharap
dengan kesetiaan serta ketulusan ibu tersebut dapat membuat bapak Jokowi
semakin sabar dan bijak sebagai pemimpin kami.
Ibu Iriana yang terkasih, kami
berharap dengan ibu menjadi ibu negara nasib para wanita, terlebih para TKW di
luar negeri akan lebih diperhatikan . Kami berharap semakin sedikit minat para
wanita Indonesia untuk menjadi TKW. Kami berharap semakin banyak peluang
pekerjaan bagi para wanita di negeri sendiri sehingga semakin membuat negeri
ini bermartabat karena para wanitanya tidak dilecehkan dan bahkan disiksa.
Selain itu juga kami berharap
para wanita lebih diperhatikan martabatnya sebagai ibu rumah tangga maupun
dalam karir mereka. Peningkatan dalam masalah kesejahteraaa keluarga agar bisa
terus ditingkatkan. Singkatnya kami berharap kesetaraan gender bisa terujut secara
nyata.
Bagi para anak-anak, kami
bermimpi memiliki generasi penerus yang berkualitas. Oleh sebab itu kami
berharap agar ibu terus mendorong gerakan Revolusi Mental yang bapak Jokowi
canangkan. Kami yakin dengan gerakan tersebut di kemudian hari kita akan memiliki
generasi penerus yang berbudi pekerti yang baik dan berkaualitas.
Demikianlah sebagian keinginan
kami. Sebenarnya masih banyak mimpi dan keinginan kami namun karena
keterbatasan kesempatan ini baru hal-hal tersebut yang bisa kami sampaikan.
Tetapi kami yakin bahwa ibu bisa mengamati keadaan kami dan bahkan merasakan
suka duka kami maka kami yakin ibu akan mampu membantu kami untuk memperbaiki
nasib kami.
Selamat mendampingi bapak Jokowi
dengan tulus dan setia, selamat menyiapkan diri sebagai ibu negara. Kami rindu
sosok ibu negara yang memperhatikan nasib rakyat. Merdeka!
Salam damai penuh cinta.
Solo, Minggu, 1 Juni 2014
Hormat dan cinta kami,
Rakyat Indonesia
Surat tersebut ditulis oleh Suko
Waspodo salah seorang aktifis Facebookers Community For Jokowi (FCFJ) untuk
menyampaikan aspirasi rakyat kecil dan telah dibacakan oleh Wanda Hamidah pada
acara Hari Lahir Pancasila dan Event Budaya Relawan Jokowi 1 Juni 2014 di Pasar
Triwindu Ngarsopuro, Solo.
Salam damai penuh cinta.
***
Solo, Senin, 2 Juni 2014
Suko Waspodo
Ilustrasi: dok. FCFJ
0 comments:
Posting Komentar