Dengan memperhatikan susunan
huruf pada gambar di atas anda akan menemukan satu atau dua kata pada setiap
baris horisontalnya. Kecenderungan
perhatian anda pada kata pertama yang anda cermati menunjukkan kecondongan perilaku anda. Paparan di bawah ini mungkin bisa membantu anda untuk mengenal kecondongan tersebut.
Love. Menunjukkan bahwa
anda adalah orang yang mengagungkan cinta. Mencintai orang lain dalam segala maknanya
merupakan hal yang paling anda utamakan.
Beauty. Anda adalah orang
yang sangat mengagumi keindahan dan kecantikan. Keindahan alam dengan segala
karya cipta yang ada dan terutama kekaguman terhadap keindahan lawan jenis anda.
Youth. Kaum muda merupakan
kalangan yang paling anda minati. Terlibat dalam aktifitas mereka serta
perkembangannya merupakan hal yang membahagiakan anda.
Lust. Ini adalah
kecondongan pada nafsu. Terutama nafsu syahwat terhadap lawan jenis. Sex maniac.
Success. Segala kegiatan
anda selalu berorientasi pada keberhasilan yang gemilang dalam pencapaian suatu
tujuan. Kecondongan yang dimiliki oleh mereka yang selalu optimis sekaligus
ambisius.
Health. Bagi anda, kesehatan adalah segalanya. Segala
sesuatu disekeliling anda dan aktifitas anda selalu dengan pertimbangan apakah
membahayakan kesehatan atau tidak.
Time. Anda adalah orang
yang memiliki disiplin yang tinggi serta efektif terhadap waktu. Budaya ngaret, tidak tepat waktu, sangat anda
benci.
Experience. Hidup harus
merupakan sejumlah pengalaman yang sangat berharga. Setiap peristiwa selalu
dimaknai demi pengembangan diri. Itulah ciri kecondongan ini.
Humour. Penuh canda tawa
merupakan ciri kecondongan pribadi ini. Hidup penuh dengan suasana santai meski
serius merupkan pilihan utamanya.
Money. Bagi anda waktu
adalah uang. Setiap saat selalu diukur demi kepentingan mendapatkan keuntungan
materi, baik secara langsung maupun tidak.
Popularity. Segala
sesuatu yang dapat meningkatkan kemasyuran menjadi tujuan utama. Berbagai cara
ditempuh demi menjadi semakin terkenal. Salah satunya tentu kenarsisan.
Fun. Hidup tak perlu
ditanggapi dengan ketegangan hingga stress. Cukup dinikmati sebagai aktifitas
yang menyenangkan. Sisi negatifnya, kalau berlebihan, cenderung hanya
hura-hura.
Happiness. Bagi anda yang
memiliki kecondongan ini biasanya mengisi hidup dengan hal-hal yang senantiasa
membahagiakan. Kebahagiaan untuk diri sendiri maupun orang lain.
Honesty. Menyenangkan
bersahabat dengan anda kalau anda termasuk dalam kecondongan ini. Karena anda
adalah pribadi yang jujur, terus terang dan terbuka.
Friends. Dalam hal ini persahabatan
adalah sesuatu yang membahagiakan bagi anda.
Power. Bagi anda para
politisi praktis pasti memiliki kecondongan ini. Kekuasaan merupakan tujuan
yang harus dicapai dengan segala macam cara.
Freedom. Menghargai
setiap manusia sebagai pribadi yang bebas adalah ciri kecondongan ini. Hak-hak
asasi manusia merupakan nilai dasar yang harus selalu diperjuangkan.
Intelligence. Bagi anda
kecerdasan merupakan sarana yang penting untuk meraih cita-cita. Setiap saat
dan setiap peristiwa harus selalu dimaknai demi semakin meningkatkan kecerdasan
dan mengasah bakat.
Demikianlah tulisan sederhana ini
hanya sekedar berbagi pengalaman dan metode pengenalan kecondongan perilaku kita.
Silahkan anda mencoba untuk
mencermatinya. Semoga bermanfaat.
Salam hangat penuh cinta.
***
Solo, Selasa, 11 Februari 2014
Suko Waspodo
ilustrasi: dok.
pribadi
0 comments:
Posting Komentar