renyah gurih mengundang selera
jajanan murah meriah tuk siapa saja
apabila hanya rasa yang selalu dimanja
abaikan minyak goreng jlantah adanya
itulah sekilas kisah gorengan bersahaja
sejatinya memang camilan kaum dhuafa
namun berbeda dengan saat tahun politik
gorengan politik di media tak kalah menarik
informasi dan kabar tak jelas diputar balik
hingga yang terkena matanya mendelik
permainan nalar terbalik para politikus licik
senantiasa tiada pernah dengan itikat baik
gorengan bermuatan hoax paling trendi
senjata andalan para politisi miskin visi
yang penting bisa mengaduk-aduk emosi
tak punya prestasi maka hanya umbar janji
sejatinya rakyat negeri ini semakin cerdik
pilih gorengan nyata kemripik bukan intrik
***
Solo, Kamis, 25 Oktober 2018. 4:17 pm
'salam kritis penuh canda'
Suko Waspodo
antologi puisi suko
kompasiana
pepnews
ilustr: soulofjakarta
0 comments:
Posting Komentar