begitu hijau persada yang mampu aku lihat
bukit-bukit dan ladang di depan mataku
menyatu dengan harmoni yang menyenangkan
di bawah langit musim kemarau yang damai
aku menghirup udara pagi begitu manis
senang sekali aku masih bisa hidup hari ini
untuk melihat tunas tumbuhan yang baru
dan pagar tanaman sekarang dihiasi kembang
sepanjang jalan pedesaan yang aku lalui
tidak peduli ke mana itu membawaku
aku tahu ke mana pun aku diarahkan
aku selalu menemukan pemandangan indah
di bawah jembatan mengalir sungai jernih
di mana riak menari dan bersinar cerah
seperti berlian saat air bercahaya kemilau
dan angin meniup sepoi sejuk ke hatiku
lereng cerah namun teduh oleh rimbun pepohonan
di mana awan sekarang menaungi sebelumnya
dengan semua keindahan di sana ditampilkan
tidak ada orang yang bisa meminta lebih
begitu hijau persada yang mampu aku lihat
dengan jiwa senang aku sekarang mengembara
dan saat aku pergi aku berkata dengan bahagia
negeri permai ini selalu menjadi rumahku
***
Solo, Minggu, 18 Agustus 2019. 3:59 pm
'salam damai penuh cinta'
Suko Waspodo
ilustr: Erin Hanson
0 comments:
Posting Komentar