kilau di matamu
kehangatan kulitmu
napasmu di leherku
mengguncangku di dalam
genggaman tanganmu
aroma rambutmu
kesungguhan dalam senyummu
kekuatan itu di pandanganmu
ciumanmu di bibirku
tubuhmu dekat tubuhku
sentuhan-sentuhanmu
membuat semuanya terasa indah
belas kasih dalam sikapmu
kekuatan di wajahmu
detak jantungmu
agar kita tidak pernah
mengakhiri pelukan kita
kehangatan dekapanmu
dan keajaiban itu di rengkuhmu
karena semua alasan ini
dan sungguh masih banyak lagi
kenapa aku sangat mencintaimu
***
Solo, Jumat, 8 Februari 2019. 9:04 pm
'salam hangat penuh cinta'
Suko Waspodo
antologi puisi suko
kompasiana
pepnews
ilustr: Elena Kraft
0 comments:
Posting Komentar