Welcome...Selamat Datang...

Sabtu, 25 Januari 2014

Jokowi Didukung Rakyat Aceh Sampai Papua

Gerakan rakyat secara mandiri untuk mendukung Jokowi menjadi presiden RI semakin menguat. Ini bisa kita lihat dari munculnya kelompok-kelompok yang melakukan gerakan penggalangan masa rakyat. Beberapa waktu yang lalu di Bandung bermunculan spanduk-spanduk dukungan untuk Jokowi, di Jawa Tengah dan DIY belasan posko relawan Gong Jokowi didirikan kemudian Gebyar 1.000 Posko Barisan Relawan Jokowi Se-Jabodetabek terbentuk dan bahkan didirikan Sekretariat Nasional (Seknas) Jokowi.

Seknas Jokowi mengklaim telah memiliki jangkauan sampai ke seluruh wilayah di Indonesia. Hal ini menurut Presidium Seknas M Yamin karena dukungan terhadap Jokowi memang muncul dari seluruh negeri.

"Wadah ini berskala nasional dan menjangkau rakyat Indonesia yang tinggal di berbagai wilayah mulai dari Aceh sampai Papua," ujarnya saat ditemui di Bundaran HI, Jakarta, Minggu, 15 Desember 2013.

Yamin menuturkan saat ini prakarsa dukungan masyarakat terhadap Jokowi terus meluas dan semakin lama semakin membesar. Menurutnya Seknas Jokowi hadir untuk menanggapi desakan warga agar menampung aspirasi rakyat Indonesia yang mendambakan Jokowi untuk memimpin Indonesia.

Dia mengatakan masyarakat sudah begitu rindu akan sosok pemimpin yang kuat dan mampu membawa Indonesia untuk bangkit menjadi bangsa yang berdikari, berdaulat dan bermartabat.

Menurutnya rakyat Indonesia tidak boleh berdiam diri tapi harus bersikap dan bertindak serta turut serta membangun kembali negeri ini dengan memberikan dukungan kepada sosok yang diharapkan mampu melakukan perubahan.

"Dibutuhkan kepemimpinan yang merakyat, bersih, tegas dan mampu memberikan solusi yang jelas dan konkret. Kami yakin Jokowi figur yang tepat," tandasnya.

Inilah situasi nyata gairah masyarakat yang merindukan Jokowi sebagai pemimpin mereka. Apa pun mereka lakukan demi seorang presiden baru yang mereka harapkan dapat memperbaiki nasib rakyat kecil negeri ini. Merdeka!

Salam damai penuh cinta.

***
Solo, Minggu, 15 Desember 2013

0 comments:

Posting Komentar