Kabar gembira bagi para penggemar
band legendaris The Beatles. Rekaman lagu, demo, serta acara di BBC oleh The
Beatles yang belum pernah diluncurkan akan tersedia di iTunes.
Rekaman yang terdiri dari 59 lagu
dari tahun 1963 akan diluncurkan sebelum masa hak patennya berakhir.
Undang-undang hak paten Uni Eropa berlaku selama 70 tahun setelah masa
peluncuran resmi atau 50 tahun bila tidak ada waktu peluncuran.
Sejumlah penggemar The Beatles
mengatakan lagu-lagu itu sempat ada di iTunes namun BBC memastikan lagu-lagu
itu akan secara permanen dapat didengar di iTunes mulai Selasa 17 Desember
2013.
Koleksi lagu-lagu itu termasuk
empat alternatif untuk She Loves You,
dua dari From Me To You dan beberapa
versi pertunjukan Roll Over Beethoven.
Selain itu juga ada versi akustik
John Lennon untuk lagu, Bad to Me
serta demo permainan piano Lennon untuk lagu I'm in Love.
Menyusul perubahan undang-undang
baru-baru ini, rekaman master album debut The Beatles 1963 Please Please Me dilindungi berdasarkan hak paten sampai 2033 namun
rekaman yang belum diluncurkan tidak tercakup.
The Beatles bukan band pertama
yang meluncurkan rekaman langka dalam upaya mempertahankan hak paten. Perusahaan
rekaman Bob Dylan mengeluarkan 100 salinan album tahun lalu, mencakup
penampilan awalnya di TV serta berbagai versi lagu termasuk Blowin' in the Wind.
Bagi anda, penggemar berat The
Beatles, selamat memanjakan telinga serta mengobati kerinduan dengan rekaman
langka ini.
Salam hangat penuh cinta.
Sumber Berita dan Foto: BBC
News
***
Solo, Selasa 17 Desember 2013
0 comments:
Posting Komentar